Isu Fee 10% Biaya Komitmen Program RMU, di Bantah Kadis Katapang Lebak

    Isu Fee 10% Biaya Komitmen Program RMU, di Bantah Kadis Katapang Lebak
    Lokasi pembangunan RMU di Desa Cikeusik Kecamatan Wanasalam

    Lebak, - Adanya isu biaya Fee komitmen program Rice Milling Unit (RMU) sebesar 10% kepada Dinas Ketahanan Pangan (Katapang) Kabupaten Lebak, dari pengelola kegiatan yang biasanya dilaksanakan oleh Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan), ditepis oleh Kadis Katapang Lebak.

    Hal ini mencuat pada program RMU yang dilaksanakan di Desa Cikeusik Kecamatan Wanasalam. Selain itu, program yang belum dilaksanakan itu pun belum terpasang papan informasi proyek, sehingga tidak diketahui sumber anggaran, besaran anggaran, pengelola dan pemberi kerja.

    Kadis Katapang, Abdul Rohim, ketika dikonfirmasi mengenai hal tersebut, membantah adanya fee komitmen 10% kepada pihaknya.

    "Tidak benar itu kang, memang ada sempat pembicaraan seperti itu, tapi itu bukan untuk kami atau Pemda. Yang ada 10% itu, adalah dana yang dihibahkan kepada kelompok, yang nantinya akan digunakan untuk pembelian gabah dan lain sebagainya, itupun nanti kalau pekerjaan sudah beres, " ujarnya saat menjawab konfirmasi, Sabtu 30 Juli 2022.

    Mengenai papan informasi, Kadis Katapang pun mengaku sudah mengingatkan kepada pengelola agar segera dipasang dan isu mesin diadakan oleh pihak dinasnya pun ditepis kembali.

    "Untuk papan informasi sudah saya perintahkan untuk segera dipasang, adapun mesin tidak diadakan oleh kami, itu oleh pihak vendor kang, " ucapnya.

    Selain beberapa hal tersebut, diduga kuat RMU di Desa Cikeusik Kecamatan Wanasalam inipun tidak sesuai dengan penentuan lokasi awal. Adapun besaran anggaran program ini diperkirakan mencapai Rp 1 miliar. (Red)

    fee 10% komitmen rmu katapang kadis
    Uce Saepudin

    Uce Saepudin

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kondusifitas, Bhabinkamtibmas  Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Polres Lebak Ungkap Kasus Pencurian Kendaraan...

    Berita terkait

    Diduga Pengusaha Jaringan Wifi Bmedia Net Menggunakan ISP Ilegal
    KPU Lebak Terima Dana Hibah Dari APBD Lebak Rp 50 Miliar Jelang Pilkada 2024, Undang Artis Ibu Kota Jadi Polemik
    Pemilik Kios di Kecamatan Cirinten dan Bojongmanik Menjual Pupuk Bersubsidi, Sesuai Dengan Harga HET
    Kembali Pimpin KONI Lebak, Jeppy Wahyu Dorong Pengurus Berperan di Tingkat Provinsi
    Jazuli Juwaini Kunjungi dan Berikan Bantuan Keluarga Rouf
    Acara Kasepuhan Neglasari DiApresiasi Ormas DPD PERPAM Lebak selatan.
    Kinerja Triwulan Pertama di Depan Tim Evaluator Itjend Kemendagri, Pj. Bupati Lebak Paparkan Capaian
    Gakkum KLHK Segera Periksa Oknum Pejabat Perhutani KPH Banten BKPH Bayah dan 49 Orang Terduga Pengusaha Batu Bara  Ilegal di Lebak Selatan
    Ormas PERPAM DPD Lebak selatan, Soroti Pembangunan Billboard yang diduga tidak Mengindahkan Keterbukaan informasi Publik ( KIP ) anggarannya  Di Pertanyaan kan ?
    Penerima Bansos PIP Mengeluh Meja Kursi SDN 3 Cijengkol Dibebankan Beli
    Patroli Sambang Bhabinkamtibmas Polsek Bayah Polres Lebak Sambangi PT Cemindo Gemilang Berikan Himbuan Kamtibmas Kepada Security
    Tanpa Papan Informasi Proyek Pembangunan TPT Desa Cirendeu menggunakan Batu Kali dan Diduga Proyek Siluman
    Ketum PERPAM Desak Kepolisian Segera Menyelidiki Terkait Viral foto Syur Agar Tidak Menjadi Polemik di Masyarakat
    Diduga Oknum Pejabat Perum Perhutani dan Pengusaha Tambangan Batu Bara Ilegal diKawasan Perum Perhutani Dinilai Rugikan Keuangan Negara, Tim Hukum LSM KPKB Akan Laporkan
    Diduga Pengusaha Jaringan Wifi Bmedia Net Menggunakan ISP Ilegal

    Rekomendasi berita

    Berikut Pentingnya Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Dalam Mendorong Investasi di Banten
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede

    Tags